Inilah Cara Transfer M Banking Bca

Kemajuan teknologi telah membawa kita pada banyak perubahan, dengan adanya teknologi internet maka kita akan dipermudah dalam melakukan segala bentuk aktivitas. Dengan adanya teknologi internet saat ini maka aktivitas dunia perbankan juga semakin mengalami kemajuan.Mulai dari hadirnya ATM hingga M banking yang saat ini semakin memudah kan kita semua.Bank BCA merupakan salah satu bank yang mulai membuka fasilitas M banking.M banking merupakan salah satu terobosan terbaru di dunia perbankan, dengan adanya M banking masyarakat tidak perlu datang ke bank atau ATM apabila hendak mengecek uang hingga mentransfer uang, semuanya dapat anda lakukan dengan menggunakan handphone. Nah bagi anda semua yang baru saja bergabung di M banking tentu memerlukan sekali informasi mengenai cara transfer M banking BCA bukan?

Baca Juga : 2 Cara Transfer Uang Lewat Atm Bni Dengan Mudah

m banking bca

Bank BCA notabenya sebagai bank swasta dengan jumlah nasabah sangat banyak tentunya akan memberikan kemudahan kepada masyarakat melalui teknologi M banking BCA tersebut. Dengan menggunakan teknologi M banking, seluruh nasabah BCA akan mendapatkan kemudahan yang beragam. Namun sebelum anda menggunakan teknologi ini alangkah baiknya jika anda mengetahui cara transfer M banking BCA. Nah untuk itu pada kesempatan kali ini kami akan memberikan informasi yang menarik serta informative kepada anda semuanya. Yuk simak baik-baik uraian berikut ini.

Baca Juga : Cara Transfer Lewat Sms Banking BRi Yang Benar

Cara mudah transfer M banking BCA

Langkah pertama M Banking BCA yang harus anda lakukan adalah sebagai berikut :

1. Bagi kalian pengguna XL baik itu prabayar maupun pasca bayar maka untuk langkah pertama silahkan pilih menu “life in hand”/ “layanan data” atau “XL Life”

2. Bagi pengguna Indosat baik itu Matrix, Mentari amupun M3 maka silahkan kamu pilih menu “satelindo @acces

3. Bagi pengguna Telkomsel baik itu kartu Hallo maupun Simpati silahkan kalian pilih menu T-sel Menu

Nah itulah langkah awal yang harus kamu lakukan sebelum kamu mentransfer uang melalui M Banking BCA, adapun langkah selanjutnya yang harus kamu lakukan untuk mentransfer uang melalui M banking adalah sebagai berikut:

1. Pertama kali anda harus loging dahulu ke akun M BCA anda dengan cara memasukkan Kode Akses sejumlah 6 digit, kemudian setelah itu klik Loging

2. Setelah loging kemudian pilihlah m-Transfer, pada menu m-Transfer akan muncul pilihan transfer antar sesama rekening atau beda rekening

3. Sebelum berlanjut ketransaksi berikutnya, terlebih dahulu anda harus mendaftarkan nomer rekening yang akan anda transfer,

4. Dibagian menu data transfer, jika anda memilih antar rekening maka silahkan masukkan data nomer rekening tujuan serta nama bank kemudian silahkan pilih tombol send. Kemudian akan dimunculkan nama pemilik rekening, kemudian centang tombol yang berada disudut laman bagian atas. Tekanlah tombol send. Kemudian pilih tombol transfer serta antar rekening. Masukkanlah data nomor rekening yang akan ditransfer pada menu rekening, kemudian masukkan jumlah uang yang akan ditransfer serta berita yang ingin dicantumkan. Kemudian tekan send lagi. Pada layar selanjutnya akan dimunculkan kembali data serta nama tujuan yang akan di transfer, jika sudah benar semua silahkan tekan Ok.

5. Masukkanlah nomor pin BCA anda. Setelah itu silahkan tekan Ok untuk menuju proses selanjutnya. Konfirmasi transfer serta bukti transfer akan ditampilkan/ screnn shootlah sebagai bukti bahwa anda sudah mentransfer uang.

Nah itulah informasi menarik mengenai cara transfer M Bangking BCA yang dapat anda terapkan. Ternyata caranya cukup mudah bukan?Selamat mencoba ya, sekian dan terima kasih.

Baca Juga : Cara Transfer Tunai BCA Melalui ATM Setor Tunai

0 komentar